Bogor, penanews.net _ Jawa Barat. Dalam upaya mempererat hubungan silaturahmi serta meningkatkan sinergitas antara aparat kewilayahan dengan masyarakat, Serka Ridwan Arifin anggota Koramil 0621-19/Rumpin yang juga menjabat sebagai Babinsa Desa Rabak melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) bersama Ketua Paguyuban RW dan RT se-Desa Rabak, pada Kamis (30/10/2025).
Kegiatan komsos tersebut berlangsung di Kampung Basar, Desa Rabak, Kecamatan Rumpin, Kabupaten Bogor. Dalam kesempatan itu, Serka Arifin didampingi oleh Hidayah selaku Ketua Paguyuban RW-RT Desa Rabak, serta Ketua RT 03 RW 05 yang turut aktif dalam membahas berbagai isu sosial di lingkungan masyarakat setempat.
Menurut Serka Arifin, kegiatan komsos merupakan bagian dari tugas rutin Babinsa untuk menjalin komunikasi yang harmonis dengan para tokoh masyarakat, khususnya para pengurus wilayah seperti RW dan RT. Dengan terjalinnya komunikasi yang baik, berbagai persoalan di tengah masyarakat dapat lebih cepat diidentifikasi dan dicarikan solusinya bersama.
“Melalui kegiatan seperti ini, kita bisa mengetahui situasi dan kondisi masyarakat secara langsung. Selain itu, juga dapat memperkuat sinergitas antara TNI dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan,” ujar Serka Arifin.
Sementara itu, Hidayah selaku Ketua Paguyuban RW dan RT Desa Rabak menyampaikan apresiasi atas kehadiran Babinsa di tengah masyarakat. Menurutnya, kegiatan komsos seperti ini menjadi ajang penting untuk menyampaikan aspirasi warga serta memperkuat koordinasi antara aparat desa dan Babinsa.
Ia juga berharap kegiatan semacam ini dapat terus dilakukan secara rutin, agar komunikasi dan kerja sama dalam menjaga keamanan, ketertiban, serta semangat gotong royong masyarakat semakin meningkat. “Kami merasa senang karena Babinsa selalu hadir dan peduli terhadap lingkungan kami,” kata Hidayah.
Melalui kegiatan komsos tersebut, diharapkan terjalin kemitraan yang lebih solid antara aparat TNI, pemerintah desa, dan masyarakat, khususnya dalam mendukung terciptanya wilayah yang aman, tertib, dan kondusif di Desa Rabak, Kecamatan Rumpin, Kabupaten Bogor.
Boim





