Dalam Rangka Pembinaan Kamtibmas: Bhabinkamtibmas Polsek Rumpin Polres Bogor Terjun Langsung Kelapangan

Jurnalis : Boim

Bogor. penanews.net _ Jawa Barat. Bhabinkamtibmas Polsek Rumpin Polres Bogor Aiptu Sri Hartono terus menerus melakukan monitoring melakukan monitoring serta menyambangi warga untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif di wilayah Desa Binaannya (Desa Gobang) dan setiap wilayah Kecamatan Rumpin, Kabupaten Bogor.

Seperti kegiatan sambang ke kawasan industri PT. Quarindo Desa Cipinang, Kecamatan Rumpin, Bogor. Hal ini guna memastikan situasi dan kondisi industri dalam keadaan aman serta lingkungan juga dalam kondisi aman. Ujar Sri Hartono dalam keterangannya, senin (15/05/2023).

Masih kata Aiptu Sri Hartono, sebelum saya melakukan monitoring kesetiap wilayah, saya melakukan giat apel pagi bersama Security PT. Quarindo. Pada apel tersebut saya himbau tentang Kamtibmas kepada Security PT. Quarindo, serta saya instruksikan agar disampaikan kepada Security PT. Lainnya. Ucapnya

“Saya tekankan kepada anggota Security agar menjaga kekompakan, tingkatkan kedisiplinan serta kewaspadaan dalam melaksanakan tugas, dan lebih utama agar menjaga situasi serta kondisi tidak hanya dilingkungan PT saja akan tetap diluar lingkungan PT pun harus di jaga agar terciptanya situasi yang kondusif baik didalam maupun diluar (lingkungan),”

Kegiatan atau himbauan tersebut dilakukan mempunyai tujuan agar Pihak Perusahaan (PT) dan warga sekitar merasa aman dan nyaman dengan kehadiran POLRI di Kawasan Industri/Perusahaan serta masyarakat sekitar

“Diharapkan dari pihak Perusahaan, para Tokoh Masyarakat dan warga dapat berperan aktif menjadi lingkungan dari gangguan Kamtibmas,” Tutup Aiptu Sri Hartono

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *