DG Rionardi Charles didampingi Ann Lusi Visit Rotary Club Jakarta Menteng

Jakarta. penanews.net _ District Governor (DG) Rionardi Charles didampingi Ann Lusi mengunjungi (visit) Rotary Club Jakarta Menteng. Kamis (29/09/2022).

Kunjungan DG Rio disambut hangat oleh Senda Lesmana (President Rotary Club Jakarta Menteng) dan para Past Presiden serta para member Rotary Club Jakarta Menteng, bertempat di Pastis Poolbar Jakarta.

Agenda ini merupakan program kerja dari Rotary, untuk menjalin hubungan silaturahmi dengan para Rotarian. Kunjungan ini juga membahas tentang program – program serta rencana kerja kedepan masing-masing Rotary Club di seluruh wilayah Indonesia.

 

IMG 20221001 212040

Sendarius Lesmana Presiden Rotary Club Jakarta Menteng didalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Rotarian dan para member, ditengah-tengah kesibukannya telah menyempatkan waktu untuk menghadiri acara atau kegiatan pada hari ini.

Pada kesempatan ini saya mewakili para Past President Rotarian dan member Rotary mengucapkan terimakasih serta bangga atas keberhasilan Director Projects Nani Nikijuluw dan Lia Kusumawardani yang telah mensukseskan program renovasi sekolah SDN 03 Cipinang, Kecamatan Rumpin, Kabupaten Bogor. Tidak lupa juga saya ucapkan terimakasih kepada anak-anak SDN 03 Cipinang yang telah hadir pada acara hari ini, suatu kehormatan bagi Rotary Club Jakarta Menteng,” ucapnya

IMG 20221001 212637

Ditempat yang sama DG Rionardi Charles mengatakan, sebagai District Governor sudah menjadi tugasnya melakukan kunjungan ke setiap Rotary Club dimana kunjungan tersebut untuk membahas dan mengetahui program – program serta langkah-langkah yang akan dilakukan oleh masing-masing Club. “Ucapnya

Selanjutnya, dalam waktu dekat ini Rotary Club Jakarta Menteng akan segera merenovasi satu sekolah lagi yang terletak di atas bukit Cijantur, Desa Rabak, Kecamatan Rumpin, Bogor, yaitu SDN Kadusewu yang diberi nama “Rumpin Dua”. Wah, ini suatu kebanggaan bagi saya selaku District Governor, Rotary Club Jakarta Menteng sangat kompak dan kerja nyata dalam membantu anak-anak penerus bangsa agar untuk mendapatkan sarana dan prasarana yang jauh lebih baik,” tutur DG Rionardi Charles

 

IMG 20221001 211903

Sementara itu Hj. Nani Nikijuluw Director Projects menyampaikan, saya dan Lia Kusumawardani yang kebetulan pada hari ini tidak hadir karena ada kesibukan lain serta beliau mewakili kepada saya untuk menyampaikan, yang pertama kami ucapkan terimakasih kepada para Past Presiden dan juga para member terlebih kepada para donatur yang telah menyisihkan rejekinya untuk membantu program Rotary Club Jakarta Menteng yaitu merenovasi SDN Cipinang 03 yang kondisinya kurang layak yang kami namakan “Rumpin Satu”. ucapnya

Masih kata dia, untuk program atau langkah selanjutnya, Rotary Club Jakarta Menteng akan segera merenovasi Kelas Jauh SDN Kadusewu yang terletak di atas bukit Cijantur, Desa Rabak, Kecamatan Rumpin, Bogor. Untuk itu kami mohon do’a serta dukungannya dari semua Rotarian atau para member agar program kerja nyata “Rumpin Dua” segera terlaksana dengan baik.

IMG 20221001 212203

Sedikit tambahan, dari hasil pertemuan acara tadi Allhmadulillah Past Presiden Herbet akan memberikan 10 Laptop kepada SDN 03 Rumpin (Rumpin Satu), saya ucapkan terimakasih dan semoga Past Presiden Herbet diberkati, diberikan kesehatan, kemakmuran serta kesejahteraan. “Tukas Hj. Nani Nikijuluw Director Projects

Acara tersebut juga di lakukan pelantikan 4 member baru yang pada hari ini telah resmi menjadi Rotarian diantaranya Arti Nastiti, Arie Hastuari, Elen Tanu dan Herman Joseph.

 

Boim

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *