Dilarang Rayakan HUT Persebaya Bonek Mania Bentrok Dengan Polisi

PNSurabaya Jawa Timur. Club sepak bola Persebaya Surabaya akan merayakan hari jadinya Jum’at (18/06/2021) , Sejak kamis malam puluhan Bonek dan Bonita sudah memadati jalan menuju Stadion Tambaksari Surabaya.

IMG 20210618 WA0021

Puluhan bonek dan bonita diamankan polisi saat rayakan ulang tahun Persebaya ke-94 tadi malam , Mereka diamankan karena melanggar protokol kesehatan , Hingga terlibat bentrokan dengan ratusan personel Kepolisian di Simpang Tiga Jalan Kapas Krampung Surabaya Jawa Timur .

Bentrokan ini diawali dari upaya Bonek dan Bonita yang ingin merayakan HUT ke-94 Persebaya Surabaya di depan Stadion Gelora 10 Nopember Tambaksari , Namun, upaya mereka dihadang Polisi yang melarang perayaan tersebut untuk mencegah kerumunan sebagai upaya mengatasi pandemi Covid-19 .
“Menyusul bentrokan Polisi mengamankan sekira 100 Bonek dan Bonita mereka dibawa ke Mapolrestabes Surabaya .”

AKBP.Anton Elfrino Trisanto Kepala Bagian Operasional Polrestabes Surabaya mengatakan , penyekatan untuk mengantisipasi kerumunan perayaan HUT ke-94 Persebaya itu melibatkan sekitar 2.500 personel kepolisian yang disebar ke seluruh titik penyekatan di Surabaya .
“Sementara itu sejak sore hari Polisi telah menutup akses Jalan menuju Stadion 10 Nopember Tambaksari , untuk menghindari kerumunan massa Bonek dan Bonita , Petugas kepolisian juga menutup batas Kota menghindari kedatangan Bonek Mania dari luar Kota .” Tegas AKBP.Anton KBO.Polrestabes Surabaya .

 

Pewarta : Bowie

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *