Petani Milenial Bersama Kapolres Subang Panen Cabai Jombo

Jurnalis : Indri

Subang. penanews.net _ Jawa Barat. Untuk kedua kalinya, Kapolres Subang AKBP Sumarni beserta jajaran dan Petani Milenial kembali melakukan Panen cabai jumbo di Lembur Tohaga Lodaya, Desa Palasari, Kecamatan Ciater, Kabupaten Subang. Senin(16/1/2023) sore.

Kebun cabe jumbo yang diinisiasi Kapolres Subang AKBP Sumarni itu berhasil menghasilkan cabai yang berkualitas dan sangat layak di pasarkan tak hanya di pasar tradisional tetapi di pasar modern bahkan cabai tersebut juga diminati oleh perusahaan mie instan terbesar di Indonesia yakni Indofood

Kapolres Subang AKBP Sumarni mengaku bangga dengan hasil panen cabai yang sangat luar biasa ini, mengingat cabai yang ditanam sekitar 3 bulan lalu tersebut hasilnya cukup melimpah.

” Alhamdulillah, ini untuk kedua kalinya kita panen cabai di Lembur Tohaga Lodaya, dengan hasil panen mencapai lebih dari 1 ton sekali panen,” ujar Kapolres Subang AKBP Sumarni, Senin(16/1/2023) sore

Menurut Sumarni, Keberhasilan penanaman cabai jumbo dilahan 8.000 meter persegi tersebut, tak lepas dari peran petani milenial asal Desa Cisaat, Tono Firmansyah.

” Polres Subang menanam cabai jumbo dalam rangka menjaga ketahanan pangan bagi masyarakat dan Alhamdulillah hasilnya sangat-sangat memuaskan dengan hasil sekali panen mencapai 1,5 ton,” Katanya.

Sumarni juga mengucapkan terima kasih, kepada petani Milenial Subang Tono Firmansyah yang sudah bekerjasama dengan Polres Subang, berkat kegigihan dan keuletannya sosok Tono Firmansyah dan anggota Polres Subang hasil panen jadi melimpah.

” Satu pohon cabai yang ditanam disini berbuah paling sedikit 18-30buah bahkan ada yang lebih dari dari 30 buah. Ini tentunya sangat membanggakan bagi kami Jajaran Polres Subang,” ungkapnya

Bahkan kata Sumarni, lahan Cabai di Lembur Tohaga Lodaya Polres Subang ini sudah dijadikan tempat studi banding oleh beberapa instansi dan universitas, serta kelompok tani.

” Tanaman Cabai yang kami tanam ini sudah diakui hasilnya sangat luar biasa oleh para kelompok tani, bahkan IPB sekalipun hingga Kementerian pertanian yang turun langsung ke lokasi untuk Studi Banding terkait keberhasilan tanaman cabai yang kita tanam ini,” ucapnya

Panen di lembur Tohaga Lodaya Polres Subang ini, juga dihadiri Kepala Balai Besar Uji Standar Karantina Pertanian Kementerian Pertanian RI, Sriyanto dan Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan Ciater.

” Tentunya kita sangat bangga ditengah ancaman krisis ketahanan pangan, Polres Subang dan Petani Milenial sukses dan berhasil menanam cabai dengan hasil panen yang melimpah dan tanaman Cabai disini sudah dijadikan percontohan oleh Kementerian Pertanian,” Kata Sriyanto

Sementara itu, petani milenial Tono Firmansyah mengatakan, bahwa cabai jumbo itu ditanam di luas lahan 8.000 meter persegi sebanyak 15.000 pohon.

“Hasilnya sangat bagus dan memuaskan karena ditanam pakai hati dan perasaan,” katanya.

IMG 20230117 WA0004
Ket. Foto : AKBP Sumarni Kapolres Subang pada saat memetik cabai bersama para petani milenial

Panen kedua ini, Kata Tono diperkirakan lebih banyak dari panen pertama, karena kondisi tanamannya yang sehat

“Panen kedua biasanya lebih banyak, karena hasilnya lebih bagus, dan ini bukan panen terakhir, melainkan kita masih bisa panen beberapa kali lagi,” ujarnya.

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *