Tabligh Akbar Memperingati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1445 H di Kp. Sukarasa: Kepedulian Masyarakat Mencuri Perhatian

Galih

Bogor. penanews.net _ Jawa Barat. Dalam rangka memperingati tahun baru Islam 1 Muharram 1445 H, berbagai macam kegiatan dilaksanakan oleh masyarakat, seperti santunan anak yatim piatu, pawai obor, dan kegiatan lainnya. Tabligh akbar dalam memperingati hari tahun baru Islam 1 Muharram 1445 H berlokasi di Kp. Sukarasa, 04/01 Desa Cilaku, Kecamatan Tenjo, (28/07/2023).

Dihadiri oleh Kepala Desa (Kades) Jumadi, Kesra Endin, Kang Oni, Ridwan Sekjen Karangtaruna Desa Cilaku, tokoh masyarakat, tokoh agama, Bimas, Babinsa, Satpol PP, Ormas Pemuda Pancasila (PP) Ranting Desa Cilaku, Ormas BPPKB Ranting Desa Cilaku, dan masyarakat, serta para pemuda/i Kp. Sukarasa. Acara ini juga dihadiri oleh penceramah kyai H. Entis Sutisna dari Cimande dan Qori Ustad A. Darjat.

Acara dimulai dengan pembacaan ayat suci Al-Quran, Sholawat, juga santunan anak yatim piatu yang terlaksana sebaik mungkin.

Kades Jumadi, dalam wawancara awak media, mengungkapkan bahwa kegiatan tabligh akbar ini, terutama dalam memperingati tahun baru Islam 1 Muharram 1445 H, mendapat respon masyarakat yang sangat baik, terutama dari para warga Kp. Sukarasa dan sekitarnya.

“Marilah kita bersama-sama meningkatkan keimanan juga ketaqwaan kepada Allah SWT dan juga wajib memperingati hari besar Islam pada umumnya,” ungkapnya.

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *