Tepang Taun HMR : Gelar Event Olahraga Hingga Galang Donasi Korban Bencana

Bogor. penanews.net _ Jawa Barat. Himpunan Mahasiswa Rumpin (HMR) menapaki usia yang ketiga pada tanggal 20 Desember 2022. Usia yang masih sangat muda yang bisa disebut sebagai usia – usia panas penuh energik bagi kader-kader HMR dan bagi warga masyarakat Rumpin secara umum.

“Saat ini HMR menjadi salah satu dan mungkin satu – satunya organisasi kemahasiswaan yang berkembang dengan pesat dan mampu memberikan banyak nilai perubahan dan berkontribusi di berbagai hal,” ungkap Ketua Umum HMR, Ibnu Sakti Mubarok.

Dalam rangka perhelatan tepang taun HMR yang ke-3 ini, berbagai kegiatan telah diadakan sejak bulan November 202 lalu. Ada beberapa event turnamen olahraga diantaranya Futsal, Sepak Bola dan Mobil Legend. “Bahkan HMR juga turut melakukan galang donasi dan aksi trauma healing untuk korban bencana gempa Cianjur,” imbuh Sakti, sapaannya.

Ia menambahkan, kehadiran HMR sangat di sambut baik oleh masyarakat Rumpin. Hal ini terbukti dari beberapa aksi yang dilakukan HMR, selalu ada masyarakat yang ikut serta. Seperti dalam aksi demo penolakan TPST, demo soal masalah jalan tambang, dan aksi demo long march terkait mangkraknya proyek pembangunan jalan yang menghabiskan dana kurang lebih 4,9 miliar rupiah.

Selain itu, peringatan 3 tahun HMR kali ini juga dibumbui dengan adanya giat pergantian Ketua Umum HMR dari Ibnu Sakti Mubarok oleh Wildan Mukholad. Dengan harapan HMR menjadi lebih baik, dan Wildan Mukholad  pun menyatakan kesiapannya memimpin HMR.

“Tahun ketiga ini, merupakan taun yang mengawali kepakan sayap baru HMR. Bukan menggantikan, namun tugas saya dan pengurus – pengurus baru adalah meneruskan perjuangan dari para pendiri dan perintis HNR. Ini merupakan tugas pertama, jadi jalan kami bersama HMR masih sangat panjang,” ungkap Ketua baru HMR, Wildan Mukholad .

Sementara itu, Ketua Ikatan Alumni Himpunan Mahasiswa Rumpin Adhik Roda menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya untuk HMR, dimana di tahun yang ke-3 ini sudah banyak sekali menghasilkan berbagai pencapain.

Ia mengaku sangat bangga menjadi bagian dari pendiri HMR dan hingga lulus kuliah dirinya tetap menjadi bagian dari HMR. Apresiasi setinggi-tingginya bagi HMR disampaikan dirinya karena HMR telah berhasil memberikan begitu banyak perubahan – perubahan bagi Rumpin dan bagi kader-kadernya sendiri.

“Saya, kami dan kita berharap HMR di kepemimpinan selanjutnya menjadi HMR yang lebih kuat dan solid. Menjadi kapal yang tidak karam dan kuat menahan hantaman. Semangat kawan-kawan pengurus baru, dan selamat atas terpilihnya ketua yang baru. Selamat dan semangat berlayar, mari kita wujudkan bersama misi kita, menjadikan masa emas bagi Rumpin,” tutup Adhik.

 

 

Boim

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *