oleh

Camat Rumpin Turun Tangan Langsung Gandeng DLH Bersihkan Sampah Liar

Bogor, penanews.net _ Jawa Barat. Pasca hari raya lebaran, beberapa titik ruas jalan di Kabupaten Bogor jadi area tumpukan sampah liar yang dibuang secara sembarangan oleh orang – orang yang tidak bertanggung jawab.

Pantauan media ini, tumpukan sampah itu juga terlihat di beberapa titik ruas jalan di wilayah Kecamatan Rumpin, Gunungsindur, Kemang, Parung, Ciseeng dan lainnya.

“Emang banyak sampah liar nih di pinggir – pinggir jalan raya. Saya lihat itu ada di jalan sekitar Desa Sukasari perbatasan Rumpin dan Paringoanjang,” ungkap seorang warga yang namanya enggan dituliskan.

Menyikapi adanya laporan dan keluhan dari warga masyarakat tersebut, Icang Aliudin Camat Rumpin langsung merespon Dirinya juga langsung berkoordinasi dengan pihak UPT Kebersihan Dinas Lingkungan Hidup.

“Saya tadi langsung telpon UPT Kebersihan Jasinga dan langsung di respon oleh pihak DLH dengan mendatangkan mobil angkutan sampah ke lokasi,” ucap Icang.

Camat Rumpin menegaskan, persoalan smpah liar ini memang juga menyangkut kesadaran masyarakat dalam menjaga kebersihan terutama agar tidak membuang sampah secara sembarangan.

“Tadi juga pembersihan sampah dibantu oleh pihak BPD dan RT RW setempat. Saya arahkan juga agar disosialisasikan kepada warga untuk tidak lagu membuang sampah sembarangan,” jelasnya.

Icang menambahkan, sudah saatnya pihak DLH membuat Satgas penanganan sampah agar dapat mengawasi intensif jika ada penumpukan sampah liar. Selain itu, perlu juga ada tindakan tegas dari aparat bagi para pelaku pembuang sampah liar.

“Karena penanganan sampah ini perlu kerja sama semua pihak. Masalah sampah bukan hanya hari ini, tapi akan terus ada. Makanya perlu penanganan yang berkesinambungan,” tukas Camat Rumpin Icang Aliudin.

 

(Boim/Fahry)