Hampir Seribu Orang Warga Kemang Ikuti Vaksinasi Massal

PN. Bogor, Jawa Barat. Program pemerintah pusat untuk pelaksanaan vaksinasi kepada seluruh warga masyarakat terus berjalan. Demikian pula di wilayah Kecamatan Kemang Kabupaten Bogor, vaksinasi massal tampak berjalan lancar.

Tidak kurang hampir 1.000 peserta tampak antusias berdatangan sejak pagi hari untuk mengikuti giat vaksinasi massal yang berlangsung di lapangan kantor Kecamatan Kemang, Senin (12/7/221).

“Targetnya memang untuk seribu orang peserta. Tadi dari data yang masuk, ada sekitar 932 orang yang ikut vaksinasi massal hari ini,” ungkap Budi Riva, Ketua Harian Satgas Penanganan Covid 19 Kecamatan Kemang, kepada media, Senin (12/7/2021).

Budi Riva yang juga Sekcam Kemang ini menambahkan, proses pelaksanaan vaksinasi massal ini melibatkan 120 tenaga medis dan non modis. Untuk tenaga medis adalah dari Puskesmas Jampang dan Puskesmas Kemang.

“Vaksinasi massal di kecamatan ini yang pertama. Para peserta vaksin ada peserta vaksinasi tahap satu ada juga yang tahap dua. Sebelum mendapat suntik vaksin, semua peserta harus lolos screening pemeriksaan kesehatan awal seperti tensi darah dan lainnya.” Pungkas Budi Riva…

IMG 20210712 WA0046
~ Ribuan warga Kecamatan Kemang tampak mengikuti giat vaksin massal covid 19 yang berlangsung di halaman kantor kecamatan Kemang.

 

Pewarta : Boim / Fahry

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *